PENGERTIAN AKHLAK
Akhlak
menurut Imam Al-Gazali adalah “... sifat yang tertanam dalam jiwa daripadanya
timbul perbuatan tanpa memelukan pemikiran”.[1]
Akhlak juga merupakan salah satu manifestasi dari keimanan seseorang, dari
akhlak itulah lahir perbuatan-perbuatan yang terpuji, mulia dan terhormat dalam
pandangan Allah dan pandangan manusia.
Drs.
Nasaruddin Razak, mengatakan bahwa akhlak adalah sikap mental dan laku
perbuatan yang lurus, akhlak adalah merupakan produk keyakinan atas kekuasaan
dan kehendak Allah atau produk jiwa tauhid.[2]
Akhlak inilah yang turut menentukan martabat seseorang
maupun martabat suatu masyarakat. Bila dalam suatu masyarakat merajalela
perbuatan-perbuatan amoral, menandakan bahwa masyarakat tersebut tidak memiliki
akhlak yang baik dan ini merupakan alamat keruntuhan suatu masyarakat.
Dari gambaran tersebut, menunjukkan bahwa akhlak
merupakan salah satu bagian dari kehidupan beragama yang tidak datat dipisahkan
dengan bagian-bagian lainnya, yaitu aqidah dan syari’at. Di atas ketiga prinsip itulah agama
Islam ditegakkan.
0 komentar :
Post a Comment